SMK Negeri 7 Surakarta raih kesempatan Belajar Bersama Maestro

Suatu kebanggaan bagi SMK Negeri 7 Surakarta yang memiliki peserta didik dinyatakan lolos seleksi oleh Direktorat Kesenian Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Direktorat Jenderal Kebudayaan, mendapatkan kesempatan dalam mengikuti  seleksi Belajar Bersama Maestro Tahun 2017.

Padma Putra Raja Wedha Sayoga, peserta didik dari kelas XI BC 2 jurusan Broadcasting berhasil mengikuti rangkaian program kegiatan belajar seni media bersama maestro di Jakarta dari tanggal 11Juli hingga 24 Juli 2017

Belajar Bersama Maestro atau lebih dikenal dengan BBM itu, merupakan kegiatan tahun ketiga, dengan melibatkan lima belas (15) Maestro kesenian dari beberapa provinsi di Indonesia. Kegiatan tersebut memberikan kesempatan kepada peserta didik/siswi kelas X dan XI SMA/SMK baik negeri maupun swasta dari 34 (tiga puluh empat) provinsi di Indonesia, dengan para peserta didik yang akan diseleksi hingga mencapai 300 peserta.

Pada tahun 2017, dipilih 15 orang Maestro yang akan berpartisipasi dalam kegiatan Belajar Bersama Maestro, yaitu :

  1. Jose Rizal Firdaus (Seni Tari)
  2. Retno Maruti (Seni Tari)
  3. Zakarya (Seni Tari)
  4. Caro David Habel Edon (Seni Musik)
  5. Djana Partanain (Seni Musik)
  6. Antonius Wahyudi Sutrisna (Dedek Wahyudi) (Seni Musik)
  7. Titiek Puspa (Seni Musik)
  8. Iman Sholeh (Teater)
  9. Manteb Sudarsono (Teater)
  10. Asia Ramli (Teater)
  11. Sunaryo (Seni Rupa)
  12. Timbul Raharjo (Seni Rupa)
  13. Hanafi (Seni Rupa)
  14. Fendi Siregar (Seni Media)
  15. Krisna Murti (Seni Media)

sumber: http://kebudayaan.kemdikbud.go.id

Add a Comment

Your email address will not be published.

Website Resmi SMKN 7 Surakarta

X